I made this widget at MyFlashFetish.com.

Tuesday, July 20, 2010

Pelantikan Relawan Bentangor untuk Konservasi di Manjau






Pelaksanaan pelantikan Relawan Bentangor untuk Koservasi (RebonK) di dusun Manjau Desa Laman Satong diadakan dari tanggal 16 – 18 Juli 2010. Agenda kegian ini bertujuan untuk menambah motivasi dan semangat konservasi (pelestarian hutan) melalui cara pendekatan masyarakat dan belajar bersama masyarakat (interaksi sosial sekaligus menambah pengetahuan) demi kepentingan konservasi.
Keberadaan Yayasan Palung (Bentangor Pampang Center) di Kabupaten Kayong Utara tentunya akan menjadi (salah satu) cerminan terhadap penerapan program konservasi di Kabupaten Kayong Utara.
Oleh sebab itu, Yayasan Palung mendapat dukungan dan keterlibatan langsung masyarakat Kabupaten Kayong Utara untuk memperjuangkan dan menerapkan program-program konservasi demi pelestarian hutan di Kabupaten Kayong Utara.
Salah satunya adalah berupa pembangunan struktur Relawan Konservasi di Kabupaten Kayong Utara sebagai bagian dari upaya untuk melibatkan secara langsung unsur masyarakat setempat dalam program konservasi Yayasan Palung melalui Bentangor Pampang Center, Yayasan Palung di desa Pampang Harapan.
Sejauh ini, dalam upaya tersebut dan melalui proses yang telah terbangun, Bentangor Pampang Center, Yayasan Palung telah menemukan komitmen dan semangat yang tinggi dari unsur masyarakat (pelajar dan pemuda) di Kabupaten Kayong Utara untuk terlibat menjadi relawan konservasi dengan nama Relawan Bentangor untuk Konservasi atau biasa disingkat RebonK yang saat ini beranggotakan 7 orang (5 orang pelajar dan 2 orang pemuda di Kabupaten Kayong Utara).
Peserta kegiatan ini adalah: RebonK: 9 orang (pelajar dan pemuda dari Kabupaten Kayong Utara),Yayasan Palung : 7 orang,Porter: 1 orang (Yayasan Palung), 1 orang (masyarakat dari lokasi kegiatan) Sehingga, total peserta kegiatan ini adalah sebanyak 18 orang.
Acara dan Bentuk Kegiatan Secara prinsip dan garis besar, acara serta bentuk kegiatan yang dimaksud adalah berupa: 1. Diskusi bersama antara peserta dan masyarakat lokasi kegiatan dengan materi “Hutan Desa”. 2. Pengamatan Flora dan Fauna (sharing pengetahuan dan presentasi antar peserta kegiatan). 3. Game (Kerjasama dan Kekompakan). 4. Pelantikan RebonK.
Pelaksanaan kegiatan ini mendapat apresiasi yang sangat baik dari masrakat Manjau khususnya Pemuda dan tokoh masyarakat setempat. Hari pertama kegiatan dimulai dari perkenalan RebonK dengan Kepala Desa, Kepala Dusun dan tokoh adat. Pada malam harinya diadakan diskusi tentang hutan Desa dengan Masyarakat Manjau. Masyarakat Desa Laman Satong khususnya Dusun Manjau akan mengajukan hutan mereka untuk di jadikan Hutan
Desa. Seperti yang di ungkapkan oleh Bapak Yohanes Terang, kita berkewajiban untuk menjaga hutan, karena hutan adalah segalanya dengan catatan bahwa kita menjaga hutan semata-mata untuk kepedulian bersama dan tidak memiliki kepentingan, yang terpenting kita memiliki kepedulian berbasarkan hati.
Pada hari kedua melakukan pendakian di Gunung Kiderun Manjau. Tujuan pendakian dengan maksud pengengenalan flora dan fauna di hutan primer Kiderun. Pendakian di mulai pukul 12.00 wib dan berakhir pukul 14.30 wib, selanjutnya bersama-sama dengan Pemuda pemudi Manjau untuk melakukan Bakti sosial membersihkan sampah-sampah sekitar Gua Maria.
Hari ketiga atau hari terakhir kegiatan peserta RebonK di bekali materi seperti pengenalan dan cara mengunakan GPS dan Kompas. Pengenalan flora dan fauna serta materi surfivle atau cara bertahan hidup. Subuh hari mereka sudah di haruskan untuk bangun pagi dan mandi. Kemudian dilanjutkan dengan game bagi peserta, dalam game ini di tuntut untuk bisa menyelesaikan dengan kerjasama dan kekompakan tim. Dalam game mereka melintasi tali hambatan. Pada game berikutnya mereka diharuskan melintasi dengan cara merangkak dan tiarap. Untuk game ke tiga, game jalan lutut dan game terakhir melintasi rintangan akar pohon dengan cara mengambil barang dengan tali tanpa memanjat pohon.
Acara pelantikan secara resmi di depan Gua Maria, penyematan pin sebagai tanda resmi Rebonk dilantik oleh tokoh masyaraskat Manjau. Dalam pesan dan ikrar, RebonK akan siap sedia untuk bersama-sama masyarakat memiliki komitmen untuk menjaga dan melestarikan hutan dan peduli terhadap lingkungan. (Pit- YP).

1 comment:

  1. aswrwb, salut buat para relawan konservasi dan inisiator-nya! Mudah2an kedepannya ada rencana kegiatan konkrit jangka panjang, reguler maupun non reguler...Btw...strategi khusus apa yang akan diterapkan Yayasan Palung agar para relawan tetap pada komitmennya, untuk Konservasi? komitmen tanpa materi atau kepentingan sangat sulit dipertahankan sekarang ini. Ok. goodluck and success always!

    ReplyDelete