I made this widget at MyFlashFetish.com.

Wednesday, November 16, 2011

Yayasan Palung Menggelar Pekan Peduli Orangutan (PPO) 2011




Yayasan Palung akan menggelar kegiatan Pekan Peduli Orangutan (PPO) 2011, kegiatan ini merupakan rangkaian acara tahunan yang diselenggarakan sejak tahun 1998. Kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian terhadap Orangutan. Mengingat orangutan merupakan kekayaan keanekaragaman hayati yang hanya terdapat di dua pulau saja yaitu Sumatera dan Kalimantan dan hanya tiga negara di dunia ini yang memilikinya yaitu Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam. Susunan genetik orangutan 97 % mirip manusia sehingga memiliki kedekatan perilaku dengan manusia. Orangutan melahirkan keturunan dalam jangka waktu kurang lebih 6 - 8 tahun sekali sehingga perkembangan populasinya cukup lambat.

Keberadaan orangutan saat ini terancam karena penangkapan dan berkurangnya habitat serta sumber pakan akibat peningkatan kebutuhan lahan oleh manusia. Penangkapan terutama ditujukan pada bayi dan anak orangutan usia 3 – 5 tahun. Saat penangkapan, induk atau orangutan dewasa yang berada didekatnya pasti dibunuh karena jika tidak maka akan menyerang. Induk atau orangutan dewasa yang berada disekitar bayi atau anak orangutan biasanya berjumlah 2 – 4 individu, sehingga dapat di rata-rata bila menangkap 1 bayi orangutan maka 2 – 4 ekor orangutan dewasa akan mati dibunuh.

Untuk menjaga kelestarian orangutan sebagai kekayaan eksotis bangsa Indonesia dan Pulau Kalimantan pada khususnya serta lebih khusus lagi Kabupaten Ketapang dan KKU sebagai pemilik habitat asli orangutan yang masih cukup baik maka diperlukan upaya-upaya perlindungan dan pelestarian yang bijaksana dan melibatkan berbagai pihak, baik masyarakat maupun pemerintah.

Pelajar sebagai generasi intelektual yang kritis dan penerus negeri ini merupakan sebuah kekuatan yang konstruktif dalam upaya-upaya perlindungan dan pelestarian sumberdaya alam terutama satwa dan tumbuhan yang dilindungi undang-undang. Untuk itu Yayasan Palung (Gunung Palung Orangutan Conservation Program) memfasilitasi pelajar di Ketapang dan KKU dalam wadah yang dinamakan Relawan Konservasi Taruna Penjaga Alam (TAJAM) dan Relawan Konservasi Bentangor untuk Konservasi (Rebonk). Salah satu aktivitasnya adalah Pekan Peduli Orangutan (PPO) sebagai wujud kepedulian dan peran serta pelajar di Kabupaten Ketapang dalam upaya perlindungan dan pelestarian orangutan dan habitatnya. Adapun tujuan kegiatan ini adalah memberikan penyadartahuan kepada masyarakat tentang orangutan dan habitatnya di Tanah Kayong dengan Tema “Hentikan Pengrusakan Habitat Orangutan”

Kegiatan PPO terdiri atas: Pameran Foto Lingkungan dan Produk HHBK (Hasil Hutan Bukan Kayu), Sarasehan, Lomba Kreasi Boneka Jari Satwa dan Malam Pentas Seni. Seluruh kegiatan PPO terbuka bagi umum, adapun pelaksanaan kegiatan tersebut pada: Hari/ Tanggal: Sabtu dan Minggu : 19 – 20 November 2011, Pukul: 08.00 – 22.00 WIB, Tempat: Gedung Silekens (Gedung Katedral Katolik lama) Jalan Ahmad Yani, Ketapang, Kal-Bar
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
Kantor Yayasan Palung
Jl. Gajah Mada no. 97, Kalinilam, Kab. Ketapang.
Contact Person: Yayasan Palung : 3036367 Ari (Tajam): 085245727332, Petrus Kanisius : 085252489871, Mayi : 081345407525.

No comments:

Post a Comment