I made this widget at MyFlashFetish.com.

Thursday, October 27, 2011

Cara Bikin Boneka Jari

Kerajinan tangan yang satu ini selain mengasah kreatifitas, juga bisa digunakan saat membacakan dongeng untuk si kecil sehingga lebih menarik bila dilengkapi dengan peraga boneka jari. Membuatnya tak sulit kok sementara imajinasi si kecil pun makin kaya.



Langkah pertama yang harus dilakukan adalah memilih satwa mana yang akan dibuat boneka jari. Tentu tidak semua orang tahu seperti apa bentuk dan rupa satwa terutama satwa-satwa yang dilindungi, kumpulkan gambar-gambar satwa itu terlebih dahulu bisa dengan browsing di internet dan buku. Untuk membuat karakter boneka jari satwa yang sesuai dengan karakter satwa aslinya, tidak ada salahnya untuk mencaritahu tentang satwa itu sendiri seperti sifat-sifat dan kebiasaannya.

Bahan:

* Kain flanel warna-warni
* Lem UHU
* Asesoris tambahan seperti manik-manik berbagai ukuran, benang woll, dll
* kertas yang cukup tebal
* Benang berwarna warni
* Kapas / dakron

Alat:
* Jarum
* Gunting
* Alat tulis untuk membuat sketsa seperti spidol atau pulpen atau pensil, penggaris

Cara Membuat:
1.   Buatlah sketsa gambar satwa yang akan dibuat boneka jari:
-      dengan ukuran yang lebih lebar dari lebar jari
-      buat 2 sisi depan dan belakang
2.   Buat pola dengan cara gunting sketsa gambar satwa per bagian tubuh satwa misal tubuh hingga kepala, tanduk/telinga, assesoris seperti syal di leher, duri-duri, dll
3.   Gunting kain flanel sesuai pola sebanyak 2 buah (sisi depan dan belakang)
4.   Masukkan dakron (jika pakai dakron), dan tutup jahitan yang belum tertutup
5.   Jika tak pakai dakron jahit kedua sisinya
6.   Bentuk aplikasi seperti mata, hidung, kumis, dll, dengan menjahit membentuk, atau menggunakan kain flannel/manik-manik dan direkatkan dengan lem
Bukan hanya karakter satwa yang bisa dibuat, semua karakter bisa dibuat.. So tunggu apalagi ‘kembangkan imajinasimu, kreasikan kreatifitasmu …’

Selamat berkreasi,
Sumber tulisan: salsabilacayank.blogspot.com dan diolah lagi dari pengalaman pribadi mayi.eugenia'at'gmail.com
Sumber gambar: blog capung dan facebook beloved baby online shop

No comments:

Post a Comment