I made this widget at MyFlashFetish.com.

Wednesday, October 5, 2011

SMK Negeri 1 Sukadana Targetkan Menjadi Barometer SISPALA di KKU








Tanggal, 1-2 Oktober 2011 di Bukit Peramas, yang juga termasuk dalam kawasan buffer zone atau daerah penyangga Taman Nasional Gunung Palung. Pada kesempatan ini, siswa SISPALA LAND (Line of Adventure in the Natural Discovery) SMK Negeri 1 Sukadana mengadakan Diksar (Pendidikan Dasar) pertama kali. Kegiatan ini didampingi langsung oleh Staff Yayasan Palung yakni Mulyono, Agus, Bedu dan Tito dibantu oleh relawan REBONK Reno, Wawan dan Fauzen.
Menurut Bapak Heru dan Bapak Jamani sebagai guru pembina “SISPALA LAND sebelumnya hanyalah sebuah komunitas Pencinta Alam, namun sekarang Alhamdulilah sudah sah yang memiliki anggaran dasar organisasi dan beranggotakan 25 orang peserta, saya sangat berterima kasih kepada Yayasan Palung yang sudah membimbing dan membina kami selama ini dengan baik, harapanya SISPALA LAND menjadi barometer bagi SISPALA lain khususnya di Kabupaten Kayong Utara”. Sebelum di sahkan calon anggota harus melaksanakan Pradiksar (materi kelas) dengan materi yang disampaikan Montenering, Bivak, THAB, Survival, Manajemen Perjalanan, P2GD, Tali temali.

Kegiatan selanjutnya adalah para calon anggota melaksanakan tugas yang diuji oleh pihak Yayasan Palung dengan mempraktekkan secara langsung di lapangan selama dua hari, acara dimulai pukul 15:00 berangkat dari Pantai Pulau Dato’k Sukadana menuju Air Intan, selama dalam perjalanan peserta melakukan pengamatan flora dan fauna, sampai di lokasi pukul 17:00 peserta melakukan praktek Bivak, masak, mandi dan makan.
Berikutnya acara dimulai pukul 19:00 wib, pengamatan satwa malam, pukul 21:00 wib melaksanakan CARAKA. Pukul 23:45 wib, peserta istirahat malam. Pukul 05:30-06:30 wib, para peserta dijadwalkan untuk untuk mandi cuci dan sarapan. Selanjutnya, melaksanakan pengamatan satwa pagi pukul 06:30-08:30 wib. Penyampaian materi THAB, pukul 09:00 wib, selanjutnya, para peserta diwajibkan untuk melaksanakan presentasi hasil pengamatan. Pukul 10:00 wib, peserta sudah siap untuk melanjutkan perjalanan berikutnya. Pukul 13:00 wib tiba, di Batu Penage kami memberikan praktek panjat tebing, pukul 14:30 wib, kemudian kami menuju Mak Bago’k dan pada pukul 15:00 wib, peserta dilantik berdasarkan tradisi SISPALA LAND. Pukul 16:00 wib, peserta pulang, acara selesai dan kegiatan berakir dengan aman dan lancar, peserta masih tetap semangat untuk melakukan perjalanan dengan yel-yel “one for all, all for one” meskipun perjalanan yang mereka tempuh sangat panjang dan melelahkan.
Penulis: Kimul– Yayasan Palung.

No comments:

Post a Comment